buah-buahan

Khasiat Yang Terdapat Dari Buah Mengkudu Bagi Kecantikan dan Kesehatan

Khasiat Yang Terdapat Dari Buah Mengkudu Bagi Kecantikan dan Kesehatan

Tanaman buah mengkudu tumbuh subur di Indonesia. Tanaman yang berasal dari asia tenggara dan Australia ini sering di biarkan dan hanya menjadi perdu di belakang rumah. Namun apakah anda tahu kalau ternyata buah mengkudu ini mempunyai banyak manfaat untuk kecantikan dan juga kesehatan tubuh.

Khasiat Buah Mengkudu Untuk Kesehatan dan Kecantikan

1. Menghaluskan Kulit
Hampir semua wanita ingin mendapatkan kulit lembut dan halus. Untuk mendapatkan kulit halus, anda bisa melakukan perawatan dengan secara alami menggunakan buah mengkudu. Namun sebelum anda anda melakukan perawatan ini, anda wajib untuk menghancurkan buah mengkudu dengan cara di blender atau di tumbuk. Lalu di tambahkan beberapa tetes minyak zaitun dan madu aduk hingga rata. Jika semua sudah tercampur rata maka anda hanya perlu gunakan sebagai lulur.

2. Mengatasi Jerawat
Jerawat yang menjadi salah satu masalah untuk sebagian remaja ini bisa di atasi dengan jus buah mengkudu karena buah ini mempunyai sifat anti oksidan. Cara untuk mengobati jerawar dengan buah mengkudu adalah dengan menghaluskan buah mengkudu. Sebelum anda mengaplikasikannya menjadi masker, anda harus mencuci wajah terlebih dulu dengan menggunakan air hangat. Ini bertujuan agar dapat membersihkan wajah dari kotoran dan membuka pori- pori kulit wajah agar sari buah bisa dengan mudah menutrisi kulit wajah. Setelah mencuci muka, maka oleskan buah mengkudu yang sudah di haluskan ke seluruh wajah dan diamkan selama 15 menit lalu bilas hingga bersih.

3. Menurunkan Kolestrol
Terjadinya lipid di tandai dengan naiknya kadar kolestrol darah yang mengakibatkan terjadinya penyakit kardiovaskular. Penyakit ini bisa untuk di hindari dengan cara mengkonsumsi buah mengkudu. Menurut penelitian telah membuktikan kalau air dan ekstrak buah mengkudu bisa untuk mengurangi trigliserida dan kadar kolestrol pada tubuh.

4. Anti Kanker
Salah satu khasiat dari buah mengkudu yang sangat penting adalah sebagai anti kanker. Buah yang kaya akan senyawa polisakarida ini bisa untuk mencegah pertumbuhan sel kanker. Selain itu, buah mengkudu juga mengandung antioksidan yang bisa meningkatkan system kekebalan tubuh. Apabila jika ada seseorang yang terkena kanker, maka sifat anti kanker dari buah mengkudu ini juga dapat mengobati kanker.

Makanan Yang Mengandung Vitamin C

Vitamin C adalah antioksidan yang mempunyai peran penting untuk dapat membantu anda dalam mencegah radikal bebas yang bisa menimbulkan penyakit. Vitamin C banyak di kandung pada buah-buahan, terutama pada buah jeruk. Pastinya, bukan cuman hanya jeruk saja yang mengandung Vitamin C. Anda juga bisa mendapatkan Vitamin C dari buah-buahan lainnya dan juga sayuran.

Berikut Ini Makanan Yang Mengandung Vitamin C

  • Paprika Merah

Paprika merah mengandung Vitamin C yang sekitar 3x lebih banyak  di bandingkan dengan jeruk. Selain mengandung capcaisiin seperti cabai. paprika juga mengandung vitamin A yang baik untuk meningkatkan kesehatan pada mata.

  • Strawberry

Dengan cara mengonsumsi segelas air stroberi, anda akan mendapatkan 84,7mg vitamin C. Kandungan yang terdapat pada buah ini sudah terbukti dapat meningkatkan kesehatan jantung anda. Selain itu, buah ini juga bisa membantu anda dalam memutihkan gigi secara alami.

  • Nanas

Buah nanas ini mengandung 79,9mg vitamin C per gelasnya. Nanas juga memiliki kandungan bromelain yang bisa untuk membantu kinerja pada sistem pencernaan dan bisa  untuk mengurangi rasa kembung. Selain itu, buah ini juga dapat berkerja sebagai anti-inflamasi alami dapat mengurangi pembengkakan saat cedera.

  • Pepaya

Buah pepaya yang kaya akan vitamin C dalam 1 gelas pepaya ini mengandung 87,5mg vitamin C. Buah ini juga mempunyai manfaat dapat mengurangi peradangan, bisa membantu anda untuk mencerahkan kulit dan dapat membersihkan rongga.

  • Jambu Biji

Salah satu keistimewaan dari buah ini adalah kaya akan vitamin C dan vitamin A. Kandungan vitamin C dari jambu biji  jauh lebih tinggi dibandingkan jeruk. Pada setiap 100 gram dari jambu biji ini mengandung sekitar 183 mg vitamin C, sedangkan jeruk hanya mengandung 50 mg vitamin C.

  • Kiwi

Anda bisa untuk mengkonsumsi pada 1 porsi buah kiwi yang memiliki kandungan sekitar 169,9 mg. Selain mengandung vitamin C yang banyak, buah ini juga menyediakan kandungan tembaga, dan serotonin yang bisa membantu anda dalam meningkatkan kualitas tidur.

No widgets found. Go to Widget page and add the widget in Offcanvas Sidebar Widget Area.